Friday, September 14, 2012

Antara Kau dan Hewan Peliharaanmu



Di sekitarmu selalu ada orang-orang yang kau sayangi, dan kau juga punya hewan peliharaan yang kau sayangi...Dengan siapa kau lebih sering bermain? Dengan orang, atau dengan hewan kesayanganmu?


Pasti orang lah ya...Kalau diamati, semua orang yang 'curhat' sama hewan piaraan itu memang karena tidak ada satu 'orang' pun yang bisa dia ajak bicara. Selama ada orang, hewan bisa jadi nomer dua.

***

Bagaimana rasanya jadi hewan kesayangan? Yah, siapa yang tahu. Mereka setia karena majikannya yang memberinya makanan. Sepenuhnya karena makanan atau tidak, siapa yang tahu...yang jelas, sesetia apapun hewan peliharaan, sesayang apapun majikan terhadap mereka, mereka tetap nomor dua...

***

Tapi, apa itu jadi masalah buat mereka? Mungkin tidak...itulah bedanya hewan dan manusia. Mereka menjalankan tugas tanpa berpikir, sedangkan manusia terlalu banyak mikir.

Hewan mengenali majikannya tanpa banyak bertanya, tanpa banyak ragu. Manusia? Mungkin malah ga ngeh punya majikan.

Mungkin itu sebabnya juga, tidak ada hewan yang masuk neraka, meskipun mereka nomor dua.

***

Sebenarnya yang ingin kutulis saat memulai penggalan ketiga adalah : apa aku ini hewan peliharaan, yang selalu jadi cadangan untuk mereka?

Tapi hatiku, jalan pikiranku, dan jariku, ternyata bukan aku yang punya.

Allah selalu memberiku kejutan saat menulis. Setiap aku ingin menulis sesuatu, Dia membuatku menulis sesuatu yang lain. Itulah sebabnya, aku ingin menuruti majikanku tanpa berpikir.























Jakarta, 14 September 2012, 13.30
Inspired by Sang Chu (To The Beautiful You, Episode 10)

Sunday, September 2, 2012

Kerangka Politik Islam

..Kerangka Politik Islam (huft, beurat)

ada tiga pilar:

1. Tauhid => HANYA Allah saja-lah yang diakui sebagai pencipta, pemelihara, dan pemilik alam semesta. HANYA Allah saja-lah yang memiliki kedaulatan, HANYA Allah saja lah yang berhak mengeluarkan perintah dan larangan.

2. Kerasulan (risalah) => Media yang menyampaikan hukum Allah kepada kita... ada dua: AlQur'an (hukum dari Allah) dan Sunnah (Penafsiran otoratif Kitab Allah dan penerapannya yang dicontohkan oleh Rasulullah saw berupa model SISTEM kehidupan islam yang merupakan tataran praktis penerapan Hukum Allah)

AlQur'an + Sunnah = Syari'ah

3. Khilafah (Perwakilan) => Kedudukan manusia di bumi adalah sebagai wakil Allah. Konsep ini seperti contoh begini :
"Misalnya kita punya sebidang tanah. untuk mengurusnya, kita tunjuk seseorang atas nama kita, dengan empat persyaratan : (1) HAK MILIK tanah tetap di tangan kita, bukan wakil tersebut. (2). dalam mengurus tanah tersebut, dia harus bertindak SESUAI PERINTAH kita. (3) wewenang wakil berada dalam BATAS-batas yang kita tentukan. (4) dalam menjalankan tugasnya, ia hanya boleh melaksanakan kehendak dan memenuhi TUJUAN KITA, bukan kehendak dan tujuannya sendiri."

Konsep POLITIK ini hanya HARUS dilaksanakan oleh masyarakat ISLAM, karena seseorang yang berISLAM diHARUSkan mengikuti apa yang Allah PERINTAHkan dan Rasulullah CONTOHkan...

--Hak Asasi Manusia Dalam Islam, Abul A'la Maududi, 1976--
.
.
.
.
.
ISLAM di Negaramu, bagaimana? n_n